Keringat Pria Bisa Bikin Wanita Terangsang

Bau badan yang muncul bersamaan dengan keluarnya keringat berlebih pada pria ternyata dapat merangsang dan membangkitkan gairah seksual wanita yang menghirupnya. Demikian sebuah penelitian melaporkannya, keringat pria ternyata bisa bikin wanita terangsang.

Mungkin para pria selama ini telah terbiasa merangsang titik g-spot wanita untuk membangkitkan gairahnya. Tapi hasil penelitian bahwa bau keringat yang pria keluarkan ternyata juga bisa membangkitkan keinginan wanita untuk bercinta adalah hal yang luar biasa

Keringat Pria Bisa Bikin Wanita Terangsang

Keringat Pria Bisa Bikin Wanita Terangsang

Tentu saja ini adalah kabar gembira terutama bagi sejumlah pria yang selama ini mengeluh terlalu banyak mengeluarkan keringat. Bagaimana hal tersebut terjadi dan mengapa wanita tertarik dengan bau khas pria tersebut?

Penelian dilakukan di Universitas Kalifornia pada tahun 2007 yang lalu. Penelitian secara spesifik menunjukkan adanya fakta hubungan antara keringat pria dengan gairah seks wanita.

Saat mengeluarkan keringat sejumlah senyawa akan dihasilkan oleh tubuh. Dan salah satu kemampuan wanita adalah merasakan bau khas yang dikeluarkan oleh tubuh pria pada kulit, rambut dan nafasnya. Bau-bauan tersebut akan mempengaruhi kondisi tubuh wanita dan memacu hormon dan sistem syarafnya.

Terdapat beberapa bahan kimia dalam keringat pria yang bersifat katalis yang dapat merangsang wanita yang membauinya. Artinya semakin seorang pria berkeringat akan membuat wanita pasangannya semakin tertarik dan terangsang.

Karena itulah berdasarkan penelitian tersebut disimpulkan bahwa keringat adalah salah satu formula khusus yang dapat meningkatkan kualitas hubungan pria dan wanita. Keringat pria dapat dijadikan tools untuk memancing gairah seks wanita sebelum bercumbu dengannya.

Lebih lanjut dari penelitian tersebut dikatakan bahwa wanita berusia muda sekitar 18 sampai 22 tahun disebut berada dalam batas usia yang paling mampu membaui dan terangsang oleh keringat pria. Pada rentang usia tersebut wanita berada dalam kondisi sangat peka terhadap rangsangan.

Peneliian tersebut juga merilis kesimpulan lain bahwa wanita-wanita yang berada pada masa ovulasi dalam siklus menstruasinya juga cenderung mengeluarkan bau khas yang dapat membangkitkan gairah seks pria. Bau-bauan tersebut semacam panggilan alami atau semacam ajakan untuk bereproduksi.

Sejumlah peneliti menyebut bau khas tersebut adalah pheromone. Pheromone adalah sebuah zat yang dihasilkan tubuh secara alami yang berguna untuk merangsang lawan jenis secara seksual, karena itu zat ini sering disebut sebagai zat cinta. Dan zat cinta ini diketahui dikeluarkan bersamaan dengan bau-bauan yang timbul dari keringat.

Sebuah penelitian sebelumnya melaporkan bahwa semua makhluk hidup akan memproduksi zat pheromone sebagai cara alami untuk menarik lawan jenisnya. Ketika bertemu dengan lawan jenis tubuh akan memproduksi pheromon yang dapat dirasakan oleh stimulus di dalam hidung tanpa disadari. Selanjutnya timbul rasa suka atau ketertarikan satu sama lain yang berujung pada intimacy.

Beberapa ahli kulit menyarankan kepada semua orang agar tidak begitu saja menggunakan bahan-bahan parfum atau sabun yang banyak dijual di pasaran. Beberapa kandungan sabun dan parfum ternyata mengandung anti biotik yang dapat merusak produksi keringat dan pheromon.

Menggunakan sabun dan pengharum buatan tersebut sama saja menghilangkan pengharum alami tubuh dan mengurangi efek pancaran daya tarik seksual yang dikeluarkan keringat.

Jadi jika anda adalah seorang pria dengan keringat berlebih, jangan khawatir apalagi malu, sebab keringat ternyata bisa bikin wanita terangsang. Dengan keringat berlebih maka kemungkinan besar anda akan memancarkan lebih banyak pheromon yang dapat membangkitkan gairah seks wanita yang berada di dekat anda.

3 Comments

  1. Obat Kuat 18 May 2011
  2. tomy domu hasiholan 18 May 2011
    • Dea 9 November 2016

Leave a Reply