Cara Membersihkan Alat Kelamin Yang Benar Pada Pria Dan Wanita

Tips membersihkan alat kelamin

Tips membersihkan alat kelamin

Kebersihan pangkal kesehatan, tentunya pepatah tersebut adalah pepatah yang sudah sering Anda dengar di telinga Anda sejak kecil bukan? Pepatah itu memang benar adanya. Anda harus selalu menjaga kebersihan lingkungan di sekitar Anda dan juga kebersihan tubuh Anda sendiri termasuk membersihkan alat kelamin.

Ya, salah satu kebersihan tubuh yang harus Anda perhatikan adalah kebersihan alat kelamin, baik bagi wanita dan pria. Penis dan vagina adalah tempat paling rentan berkumpulnya kuman dan bakteri dibandingkan anggota tubuh yang lain.

Jika alat kelamin Anda sudah terkena penyakit maka tentunya bisa berpengaruh kepada kemampuan Anda dalam memiliki keturunan, tentunya baik wanita maupun pria ingin dapat memiliki keturunan untuk meneruskan keluarga Anda bukan?

Gangguan lain seperti gatal-gatal di selangkangan akibat jamur adalah juga masalah yang paling umum dihadapi jika tidak rajin membersihkan alat kelamin.

Maka dari itu setiap orang baik pria maupun wanita sangat penting untuk selalu menjaga kebersihan alat kelaminnya.

Cara Membersihkan Alat Kelamin Pria (Penis)

Bagi para pria dalam membersihkan penis, maka yang terpenting adalah jangan lupa untuk selalu membersihkan alat kelamin dengan benar ketika sudah selesai buang air kecil atau buang air besar.

Kamar mandi atau toilet adalah tempat bersarangnya kuman bakteri maka dari itu setelah Anda melakukan buang air kecil atau besar jangan lupa bersihkan alat kelamin dengan benar.

Dan jangan lupa untuk mencuci tangan setelah itu, karena tentunya Anda akan menggunakan tangan Anda untuk beraktivitas maka dari itu tangan Anda harus bersih setelah buang air kecil atau buang air besar.

Sebaiknya celana dalam yang digunakan harus diganti setidaknya paling lama 2 hari sekali, terutama jika Anda mudah berkeringat, maka menggantinya setiap hari pun akan menjadi lebih baik lagi untuk menjaga kebersihan alat kelamin pria.

Jika celana dalam lama tidak diganti maka akan menjadi sarang kuman dan bakteri yang tentunya bisa menginfeksi alat kelamin Anda maka dari itu jika Anda ingin selalu sehat, rajinlah mengganti celana dalam Anda.

Kemudian pada saat Anda menggunakan celana sebaiknya jangan pilih celana yang terlalu ketat karena itu akan membuat alat kelamin Anda menjadi kurang lembap dan tidak bersih serta tidak lancar aliran darahnya.

Pada pria yang tidak disunat, kebersihan area kulup yang tertutup oleh kulit perlu lebih diperhatikan sebab jika tidak dapat menjadi tempat tinggal banyak jamur.

Cara Membersihkan Alat Kelamin Wanita

Begitu juga dengan wanita, maka sudah kewajibannya untuk menjaga kebersihan alat kelamin wanitanya. Pada saat Anda telah selesai buang air kecil, maka sebaiknya bersihkan alat kelamin dengan benar, basuh dengan air dari depan menuju ke belakang.

Setelah itu sebaiknya sebelum mengenakan celana dalam maka Anda juga harus membasuh kembali alat kelamin Anda dengan tisu sehingga pada saat Anda mengenakan celana dalam alat kelamin Anda tidak dalam keadaan basah.

Jika Anda mengenakan celana dalam ketika alat kelamin masih basah maka dapat menyebabkan timbulnya bakteri dan jamur, akibatnya kulit jadi gatal pada area alat kelamin yang pastinya akan membuat Anda merasa tidak nyaman. Tisu yang digunakan untuk membasuh alat kelamin juga harus dipastikan bersih dan higienis.

Kemudian saat Anda datang ke toilet umum sebaiknya Anda perhatikan dengan baik air yang ada dalam ember atau bak di toilet tersebut. Air yang mengendap terlalu lama biasanya mengandung cacing di dalamnya, jika demikian maka jangan gunakan air itu dan gunakan air yang baru yang mengalir dari keran.

Pada saat Anda mengenakan celana dalam pun tak boleh yang terlalu ketat dan tak boleh terlalu lama dipakai, sebaiknya gantilah setiap hari karena alat kelamin wanita lebih rentan terkena bakteri dan jamur maka dari itu dalam menjaga kebersihannya pun harus lebih ekstra.

Demikian cara membersihkan alat kelamin yang benar agar kita terhindar dari penyakit menular seksual, semoga bermanfaat.

Leave a Reply