Setiap hubungan pasti memiliki masa bahagia dan masa suram, demikian juga halnya hubungan dengan pacar yang tidak selalu romantis sepanjang waktu, ada kalanya hubungan menjadi renggang karena suatu masalah, dan justru dengan masalah-masalah itulah maka hubungan di uji, apakah bisa bertahan atau bubar.
Pacaran adalah bertemunya dua ego yang berbeda dan karena itu rasa saling mencintai harus lebih besar dari ego masing-masing. Dengan cinta tersebut maka pacaran bisa langgeng.
Masalahnya selalu saja ada rintangan dan hambatan dalam menjalin hubungan bersama pacar. Sekuat apa anda dan pasangan menyelesaikan masalah tersebut sangat menentukan bagaimana hubungan anda dengan pacar berlangsung.
Berikut ini beberapa tips langgeng berpacaran yang bisa anda praktekkan bersama pasangan. Tips ringan bagaimana cara agar hubungan tetap langgeng dan awet dengan sang pacar tersayang meskipun masalah bertubi-tubi selalu menyertai:
1. Saling Memahami
Tidak ada makhluk di dunia ini yang bisa mengalahkan ke-egoisan manusia. Karena itu wajar saja jika anda sering bertengkar dengan pacar. Masalahnya adalah hubungan tidak akan bisa langgeng jika kedua belah pihak tetap mempertahankan ego masing-masing. Maka dalam hal ini anda berdua harus belajar mengembangkan rasa saling memahami. Masalah dan ego akan membuat anda berkembang dan belajar bersama-sama.
Jika pacar anda sibuk atau lupa terhadap sesuatu, cobalah untuk mengerti dan memahami, mungkin dia sedang konsentrasi dengan pekerjaannya, jangan langsung cemburu dan mengedepankan ego. Kembangkan sikap positif dan niatkan bahwa tujuan anda adalah membahagiakan pasangan anda. Dengan sikap seperti ini maka hubungan dengan pacar dapat langgeng dan awet.
2. Saling Percaya
Terkadang sakit hati terhadap seseorang membuat anda sulit mempercayai orang lain, sikap seperti ini adalah racun bagi hubungan anda bersama pacar dan kadang menjadi penyebab hubungan pacaran menjadi tidak langgeng.
Sesungguhnya percuma berpacaran jika anda tidak bisa mempercayai pacar anda. Anda bahkan hanya membuang-buang waktu jika anda belum bisa membangun kepercayaan terhadap orang lain, apalagi terhadap pacar sendiri.
Jadikan rasa cemburu dan perasaaan takut di khianati sebagai bumbu percintaan anda. Berikan pacar anda kepercayaan untuk menjalani kehidupan pribadinya sendiri maka dia pun akan memberi anda kepercayaannya. Cara seperti ini akan memunculkan tanggung jawab pada diri anda dan pacar, yang tentunya akan membuat hubungan anda lebih romantis dan menjadi langgeng.
3. Komunikasi
Hubungan apa pun itu membutuhkan komunikasi. Jika anda ingin hubungan anda dengan pacar tetap langgeng maka peliharalah komunikasi, meskipun anda pacaran jarak jauh. Jangan biarkan jarak menghalangi, selalu beri kabar ke pacar anda agar si dia tidak khawatir, sempatkan memberi perhatian ke dia sesibuk apa pun anda.
Komunikasi yang baik akan membuat hubungan lebih terbuka, suasana jadi tenang dan tidak tegang, anda percaya dia dan dia pun percaya dengan anda. Dalam jangka panjang hubungan anda menjadi awet dan langgeng.
4. Saling Jujur
Kunci untuk membina hubungan adalah saling percaya, dan kunci menjaga kepercayaan adalah saling jujur. Jujurlah apa adanya ke pacar anda, kalau sedang ada masalah utarakan. Menutup diri, tidak mau berdiskusi atau bahkan berbohong akan membuat hubungan anda terancam bubar.
Jika ada sesuatu yang tidak anda sukai dari pacar anda, utarakan dengan jujur dan bijaksana. Inti dari hubungan anda adalah kejujuran, tanpa itu anda tidak mendapat apa-apa dari hubungan yang anda bangun.
5. Bersikap Romantis
Semua orang senang diromantisi, sekecil apa pun itu. Senangkan hati pacar anda, berikan dia kejutan-kejutan kecil yang romantis, ciptakan kenangan manis. Sekecil apa pun perhatian anda padanya jika dilakukan dengan hati ikhlas akan membekas dan tidak akan dia lupakan dan tentu si dia akan semakin mencintai anda sehingga hubungan anda dengan pacar pun tambah langgeng.
Pada intinya untuk melanggengkan hubungan dari status berpacaran sampai pernikahan dibutuhkan kesabaran dan menghilangkan ego ingin menang sendiri. Cinta kepada pasangan dan keluarga harus lebih diutamakan ketimbang keinginan pribadi.
Demikian 5 tips bagaimana agar hubungan dengan pacar tetap langgeng dan awet. Diskusikan tips-tips dengan pacar anda, pelajari bersama-sama dan praktekkan, Insyallah hubungan anda bersama sang pacar akan semakin langgeng.
saling jujur rasanya sudah cukup dan setia juga hehehe….
ok
terima kasih atas penjelasannya skrng ku sudah mengerti !!
Romantis itu lebih baik..
Hhehehehhe.
Komunikasi nggak lancar, pengen minta putus tapi aku terlanjur sayang dia, jadi di mengerti aja lha
jempol
aku lebih susah banget pacaran sama orang gamers setiap harinya harus nahan ati dilupain garagara dia main game,okelah aku ngerti,yang paling nahan ati susah ketemu gara2 lebih milih main game,harus sabar banget ya jadi gue :’)
Kalo pcran sama orang gamers kita sekali kali harus ingetin dia kalo mau di perhatiin juga, karna kalo ngalah terus lama lama sakit hati juga
terima kasih ats tipsnya
kurang tajir kali..hehehe
Intinya jadi diri Anda sendiri, dengan jadi diri Anda sendiri, menjalani hubungan akan menjadi lebih ikhlas, saya setuju dengan membahagiakan pasangan, karna itu adalah komitmen yg mulia.
Pacar aku emosian dan matre 🙂
Gimana
Cowo tuh memberi bukan diberi
Masih mau bertahan sama yg kaya gitu? Pikirin sebelum terlalu jauh.
Pacaran jarak jauh itu susah ya,,kadang saya yang selalu cemburuan dan membuat si cowo marah ,,susah banget ngilangin rasa ini
Skarang sya sadar klo pacaran itu kunci nya cma satu yaitu saling percaya satu sma lain
pacar aq … sering bagt ngalah karna aq
Tips yang diatas itu ada semua loh di cowok ku.
Untuk saling memahami karakter pasangangan emang sulit yah. Karena ke egoisan masing masing yg jdi penghalangnya
Alhamdulillàah hubungan ku ma kekasihku berjalan dengan baik. Sejauh ini tidak ada maslah…
trimkaasih sudah mengingatkan bahwa ke egoisan mampu merusak hubungan, mungkin itu yang patut aku jaga. Karena karena menurutku itu kunci dari setiap hancurnya hubungan……
Ayookkk tahan egooo !!!
Kadang di romantisin malah bilang gombal
Cowo q suka bngt main game… smpe2 nlpn ma q ja jarang… v q hrs bisa ngrtiin dia biar hbngn kta lngeng
Pa lagi q LDR hrus sling prcya…
Iya tu bener banget,aq pun setuju juga dengan tips2 yanh tadi
Hubungn bisa berantakan kalaw gk ada yg saling jujur dan memahami.. .
Klo tips diatas udah ada sma cwo aku . Cma yg krang, kita msih gk sling prcya . Dia kdang gk bisa ngertiin aku . Jdi kita gmpang bnget brntem : (