Waktu Paling Favorit Pria Ingin Bercinta

Waktu Paling Favorit Pria Ingin Bercinta

Waktu Paling Favorit Pria Ingin Bercinta

Kapankah seorang pria sangat ingin bercinta? Dari penelitian yang dilakukan Arlene Goldman, diketahui bahwa pagi hari adalah saat-saat seorang pria merasa sangat bergairah dan ingin bercinta.

Bercinta adalah salah satu aktifitas manusiawi yang menjadi dasar hubungan antara pria dan wanita. Dengan secara teratur melakukan aktifitas yang satu ini akan membuat hubungan menjadi sangat harmonis.

Demikian pendapat Arlene Goldman, seorang terapis seks dan penulis tetap di Psychology Today. Salah satu tulisannya yang terkenal adalah Secrets of Secual Ecstasy.

Arlene Goldman menjelaskan pria rata-rata sangat bergairah di pagi hari karena saat itu tingkat hormon testosteron pria paling tinggi. Testosteron adalah salah satu hormon seks yang memicu orgasme terjadi. Hormon ini kadang juga disebut sebagai hormon seks karena sangat mempengaruhi seksualitas pria.

Baca juga: Waktu Bercinta Terbaik Supaya Cepat Hamil

Dikutip dari situs Wellsphere, diketahui bahwa kadar testosteron pria mulai meningkat pada tengah malam dan mencapai puncaknya pada jam 05:00-08:00 pagi hari. Saat itu biasanya pria mengalami mimpi seks dan pada pria berusia muda biasanya mengalami mimpi basah.

Selain peningkatan testosteron, di pagi hari pria juga mengalami peningkatan denyut jantung. Pria akan mengalami ereksi jika mengalami peningkatan testosteron dan detak jantung secara bersamaan. Saat ereksi keras itulah keinginan bercinta akan muncul.

“Bila hormon testosteron mencapai tingkat tertinggi, pria akan menjadi lebih energik saat bercinta. Energi yang bisa membuat mereka lebih tahan lama,” tambah Goldman.

Nah, jika pria sangat ingin bercinta di pagi hari, maka hal sebaliknya terjadi pada wanita. Para wanita biasanya menolak berhubungan intim di pagi hari, terutama saat baru bangun dari tidur. Saat seperti itu mereka merasa tidak seksi dan tidak percaya diri dengan tubuhnya. Dan tentu saja akan menolak bercinta atau bermesra-mesraan di ranjang.

Seperti kita tahu wanita butuh waktu yang lebih lama agar terangsang. Tidak seperti pria yang selalu mau, keinginan wanita bercinta wanita lebih dikendalikan oleh mood. Sehingga wajar saja jika hubungan seks di pagi hari saat bangun tidur sering gagal terjadi.

Jika anda seorang istri dan sudah tahu kebiasaan dan waktu favorit suami anda ingin bercinta, maka  ini saatnya anda mengubah diri. Tidak ada salahnya anda bangun lebih awal, membersihkan diri di kamar mandi, sikat gigi dan menyemprotkan sedikit parfum ke tubuh.

Ketika suami terbangun dan mengalami morning erection yang kuat, anda sudah siap di sampingnya, tentu saja dengan perasaan seksi dan mood untuk bercinta. “Buatlah diri anda segar ketika terbangun, ini bisa membuat anda mood untuk bercinta bersama suami,” kata Goldman.

Sementara itu dari sebuah penelitian lain yang dilakukan oleh situs HowAboutWe diketahui bahwa waktu terbaik bercinta yang bisa diterima dengan baik oleh pria maupun wanita adalah jam 20.00.

Pada jam tersebut pihak wanita umumnya sedang berada pada posisi sangat bersemangat dan sangat siap untuk bercinta, sementara pria biasanya sedang santai dan umumnya tidak keberatan untuk melakukan hubungan seks. Meakukan hubungan intim di waktu tersebut sangat baik bagi keharmonisan rumah tangga.

Seks di pagi hari sangat baik untuk mempererat keintiman suami istri dan dapat menciptakan mood yang baik di tempat kerja. Dibutuhkan trik khusus untuk dapat melakukan percintaan di pagi hari terutama dari pihak pria bagaimana cara membangkitkan gairah seks istri yang padam setelah semalaman tidur.

Leave a Reply