Tanda-Tanda Tumor Jinak Ovarium Menjadi Tumor Ganas

Semua kanker termasuk kanker ovarium berawal dari tumor jinak yang secara perlahan tumbuh menjadi ganas. Tanda-tanda tumor ovarium telah berubah menjadi ganas bisa dilihat dari gejala-gejala kanker ovarium yang dirasakan penderita.

Kanker ovarium adalah salah satu masalah kesehatan reproduksi pada wanita yang dapat menyebabkan kematian. Menurut hasil statistik terdapat 50,95% wanita yang mempunyai penyakit ginekologi. Di antara jumlah tersebut, sekitar 87,5% diantaranya adalah wanita menikah.

Tingkat kejadian kanker ovarium di seluruh dunia setiap tahunnya adalah sekitar 204.000 wanita dan ada 125.000 wanita di antaranya yang  meninggal karena kanker ovarium.

Menurut sebuah penelitian, terdapat 30% wanita yang berusia 30-50 tahun terdeteksi mempunyai tumor rahim. Dari jumlah tersebut, dijumpai adanya kejadian tumor yang jinak menjadi tumor yang ganas.

Perempuan mempunyai dua buah ovarium yang berfungsi memproduksi sel telur dan mengeluarkan hormon. Sementara itu, tumor adalah gangguan yang paling umum yang terjadi pada ovarium.

Tumor tersebut dapat berupa :

  1. Solid alias betekstur padat, atau
  2. Kistik yang berisilebih banyak cairan.

Sebagian besar tumor pada indung telur adalah tumor jinak (94%) dan termasuk didalamnya antara lain :

  • Cyst,
  • Cystadenoma,
  • Teratoma,
  • Endometrioma, dan
  • Fibroma.

Sisa 6% dari seluruh kejadian tumor ovarium adalah ganas, yang mana lebih dikenal dengan istilah kanker ovarium

Meskipun persentase sangat kecil, namun seperti halnya semua jenis kanker ganas lainnya, kanker ovarium dapat menyebabkan kematian dan menjadi momok yang ditkuti setiap wanita.

Kanker ovarium adalah keganasan yang berasal dari ovarium dalam tiga bentuk sel yang berbeda yaitu,

  1. Sel germinal,
  2. Sel epitel, dan
  3. Sel stroma.

Ketiga bentuk tersebut hadir dengan ciri-ciri yang berbeda dan ditangani secara berbeda pula.

Salah satu dari ketiga jenis keganasan ovarium tersebut, yaitu keganasan ovarium yang berasal dari sel germinal umumnya terjadi pada wanita muda dan remaja yang berusia dibawah 30 tahun dengan angka kira-kira 75%.

Tanda-Tanda Tumor Ovarium Menjadi Tumor Ganas

Tanda tumor ovarium menjadi ganas

Tanda tumor ovarium menjadi ganas

Karena begitu berbahaya, apalagi bisa sampai menimbulkan angka kematian yang tinggi, Anda mungkin bertanya-tanya sebenarnya apa saja pertanda bahwa tumor ovarium telah menjadi ganas.

Pertama kali, kita tentu harus mengenali lebih dahulu apa saja sebenarnya tanda-tanda adanya tumor ovarium secara umum, seperti :

  • Rasa tidak nyaman di perut bagian bawah yang samar-samar,
  • Mendesak organ sekitarnya hinggga menimbulkan gangguan kencing atau buang air kecil (BAK) dan defekasi alias buang air besar (BAB),
  • Terjadi peregangan atau penekanan daerah panggul yang menyebabkan nyeri spontan dan sakit diperut, dan
  • Nyeri saat bersenggama atau timbul rasa sakit ketika berhubungan seksual dengan pasangan.

Selepas empat gejala tersebut, tumor ovarium yang berubah menjadi ganas biasanya diikuti dengan pertambahan ukuran tumor.

Pertambahan ukuran tersebut biasanya terjadi dalam waktu yang singkat. Ukuran tumor yang kian lama kian bertambah akan membuat perut terlihat membesar.

Selain itu, bisa juga terjadi asites atau penumpukkan cairan di rongga perut sehingga perut menjadi begitu besar. Perut besar ini bisa terlihat seperti seorang yang sedang hamil, bukan layaknya perut besar orang gemuk.

Pada kasus pembesaran perut biasanya diikuti kulit yang semakin tipis disertai peregangan sehingga perut pun terlihat buncit dengan lapisan lulit seakan tertarik.

Selain perut membesar, tumor ovarium ganas biasanya juga menyebabkan timbulnya keluhan-keluhan lain, seperti :

  1. Desakan ureter alias saluran kemih bagian atas hibgga terjadi menyebabkan hidroureter sampai hidronefrosis (ginjal mengalami pembengkakkan),
  2. Gangguan aliran darah dan cairan limfa menimbulkan edema pada anggota gerak bagian bawah,
  3. Penyebaran sel-sel ganas ke omentum (lemak perut) serta organ-organ di dalam rongga perut (usus dan hati),
  4. Pada perabaan perut, teraba tumor yang solid atau padat, keras, dan berbenjol-benjol, dan tumor tidak bisa digerakkan,
  5. Tubuh bagian atas kering, sedangkan anggota gerak bagian bawah mengalami edema atau pembengkakkan,
  6. Pada penderita dalam usia perimenopause, mengalami keluhan berupa haid yang tidak teratur,

Selain itu, salah satu tanda tumor ovarium telah menjadi ganas adalah munculnya berbagai komplikasi, seperti :

  • Torsi kista ovarii,
  • Perdarahan,
  • Infeksi,
  • Ruptura kapsul kista, dan
  • Degenerasi menjadi keganasan.

Selepas semua gejala-gejala di atas yang cenderung ditemukan pada penderita tumor ovarium yang ganas, berikut ini hal-hal yang bisa membedakan antara tumor ovarium yang jinak dengan yang ganas :

Pada penemuan tumor berdasarkan pemeriksaan panggul:

Jinak Ganas
Sifat

Konsistensi

Gerakan

Permukaan

Asites

Benjolan di daerah cul de sac

Pertumbuhan

unilateral

kistik

bebas

licin

sedikit/tidak ada

tidak ada

lambat

bilateral

padat

terbatas

tidak licin

banyak

ada

cepat

Pada penemuan tumor setelah dilakukan tindakan operasi (pembedahan):

Jinak Ganas
Permukaan papiler

Intrakistik papiler

Konsistensi padat

Bilateral

Perlengketan

Asites

Nekrosis

Implantasi pada peritoneum

Kapsel utuh

Konsistensi kistik

jarang

jarang

jarang

jarang

jarang

jarang

jarang

jarang

sering

sering

sangat sering

sangat sering

sangat sering

sering

sering

sering

serng

sering

jarang

jarang

Selain itu bisa juga digunakan suatu kuisioner berupa indeks untuk melakukan diagnosis keganasan ovarium prabedah, dengan 8 variabel yang masing-masing diberi bobot dengan skor maksimal mencapai 2.

Pada tabel di bawah ini merupakan perincian indeks pada kuesioner yang digunakan.

No. Petunjuk Diagnosis Variabel Skor
1

 

 

2

 

3

 

4

 

5

 

6

 

7

 

8

Lamanya pembesaran perut atau tumor

 

Keadaan umum

 

Tingkat kekurusan

 

Konsistensi tumor

 

Permukaan tumor

 

Gerakan tumor

 

Ascites

 

LED 1 jam

Lambat (lebih dari 16 bulan atau tak ada pembesaran)

Cepat (16 bulan atau kurang)

Baik

Kurang/tidak baik

Normal/gemuk

Kurus

Kistik homogen

Solid homogen

Macam-macam

Rata/licin

Berbenjol/tidak teratur

Bebas

Tak bebas

Tak ada

Ada

Rendah (60 mm atau kurang)

Tinggi (lebih dari 60 mm)

0

1

0

1

0

1

0

1

2

0

1

0

1

0

1

0

1

Berdasarkan kuesioner di atas, kemudian ditentukan karakteristik tumor yang dialami apakah bersifat ganas atau tidak.

Berikut ini kriteria pembagiannya :

  • Skor 3-5 menunjukkan kecurigaan keganasan,
  • Sedangkan skor 6 atau lebih dapat dikatakan tumor ovarium itu adalah tumor ganas.

Meskipun tanda-tanda tumor ganas telah dialami seperti dijelaskan di atas, itu tidak berarti bahwa tumor jinak ovarium telah berubah menjadi tumor ganas.

Satu-satunya cara untuk mendiagnosa kanker ovarium dan memastikan keganasan tumor adalah dengan melakukan pemeriksaan histopatologi untuk melihat gambaran jaringan tumor di bawah miskroskop.

Pemeriksaan itu dapat dilakukan biasanya setelah melakukan tindakan pembedahan yang diikuti oemerilsaan biopsi jaringan tumor. Pembedahan dan biopsi itu dikenal dengan istilah Laparatomy Surgery Staging (LSS).

Setelah diagnosis, dokter biasanya telah mengetahui keganasan tumor ovarium sekaligus mengetahui tingkat atau stadium keganasannya. Langkah-langkah pengobatan pun bisa segera dilakukan.

Demikian beberapa tanda tumor ovarium menjadi kanker ganas, semoga memberi manfaat pada Anda.

Tags:

Leave a Reply