4 Cara Memastikan Kehamilan Selain Menggunakan Testpack

Ada banyak tanda  kehamilan yang terkadang membingungkan pasutri karena tidak pasti dan bahkan kadang mengecewakan. Hal ini terutama dialami oleh pasangan yang baru menikah dan belum memiliki pengalaman.

Karenanya sangat penting untuk memastikan kehamilan dengan cara dan metode yang tepat agar hasilnya lebih akurat.

Sejatinya ada banyak tanda kehamilan yang sebetulnya bisa dirasakan oleh setiap wanita sendiri tanpa perlu memastikannya lagi.

Namun memang pemeriksaan secara medis tetap perlu dilakukan, karena memiliki keakuratan yang lebih tinggi sehingga tidak menimbulkan keragu-raguan.

Pemeriksaan kehamilan secara medis mencakup tes urin, tes ultrasonografi (USG), mendengar detak jantung bayi di dalam kandungan hingga menggunakan teknologi x-ray.

Dengan memeriksakan kehamilan, sebetulnya ada banyak manfaat yang bisa diambil baik oleh calon ibu maupun keluarga. Berikut diantaranya:

  • Usia kehamilan dapat diketahui dengan lebih pasti dan tidak lagi ada keraguan
  • Hari kelahiran dapat diperkirakan dengan perkiraan yang lebih mendekati
  • Kelahiran bisa dipersiapkan lebih matang, mulai dari segi kesiapan mental, persiapan tempat kelahiran, hingga mempersiapkan dana persalinan

4 Cara Untuk Memastikan Kehamilan Wanita

Nah setelah mengetahui pentingnya memeriksakan kehamilan maka kesadaran untuk memeriksakan kehamilan seharusnya sudah lebih dipahami.

Berikut beberapa metode untuk mengetahui apakah anda benar-benar hamil ataukah tidak dengan lebih akurat.

Meskipun memerlukan biaya sedikit lebih banyak, namun hasilnya tentu tak akan mengecewakan anda yang benar-benar ingin memastikan kehamilan.

Berikut ini ulasan lengkap empat cara memastikan kehamilan pada wanita:

1. Menggunakan Alat Tes Kehamilan (Testpack)

Menggunakan test pack untuk memastikan kehamilan wanita

Menggunakan test pack untuk memastikan kehamilan wanita

Testpack merupakan sebuah alat tes kehamilan yang sangat umum digunakan untuk mengetahui apakah seorang wanita hamil atau tidak.

Alat ini biasanya berbentuk seperti stik dengan garis indikator berwarna merah sebagai penanda.

Cara menggunakan alat tes kehamilan ini pun cukup mudah, tinggal dicelupkan pada urin. Dan jika memang benar-benar hamil maka akan muncul dua garis merah sebagai tanda positif hamil, jika hanya satu garis saja yang muncul maka bisa dipastikan negatif.

Selain penggunaannya yang cukup mudah, harganya alat yang satu ini terbilang sangat terjangkau serta bisa didapatkan dengan mudah dan bebas tanpa harus dengan resep dokter.

Anda bisa membelinya di mana saja, baik di apotek maupun minimarket terdekat.

Petunjuk penggunaannya pun cukup jelas tertera di bagian kemasan karenanya membuat alat ini mudah diaplikasikan, sehingga siapa pun bisa menggunakannya tanpa menemui kesulitan berarti.

Ketika wanita mengalami keterlambatan haid atau menstruasi, langkah paling cepat untuk memastikan hamil atau tidak ialah dengan menggunakan alat tespack ini.

Tapi yang perlu diperhatikan adalah, meskipun alat ini cukup akurat namun tetap saja ada kendalanya, karenanya untuk memastikan kehamilan perhatikan penggunaan alatnya sudah tepat atau belum.

Usahakan gunakan urin yang masih baru, yang dihasilkan ketika anda baru bangun di pagi hari. Sebab hormon HCG- nya masih dalam kadar yang tinggi, sehingga keakuratannya pun juga tinggi.

Selain itu, pemeriksaan dengan alat testpack ini juga harus dilalukan secara berulang untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Hal ini karena ada banyak merk serta jenis alat ini yang beredar dipasaran, sehingga terkadang memiliki tata cara penggunaan yang berbeda namun esensinya tetap sama.

2. Mendengar Detak Jantung Bayi Dalam Kandungan (Doppler)

Mendengar detak jantung bayi

Mendengar detak jantung bayi

Ketika janin mulai tumbuh dalam rahim calon ibu, hal yang pertama tumbuh ialah jantungnya, dan mulai berdetak mensuplai nutrisi ke seluruh tubuh janin.

Karenanya organ vital ini menjadi tanda adanya kehidupan di dalam rahim calon ibu. Meskipun jantung janin sudah berdetak, tetapi ia akan sangat sulit didengarkan tanpa bantuan alat medis yang memadai seperti doppler misalnya.

Tetapi alat ini pun juga memiliki kekurangan, sebab alat ini baru bisa dipergunakan untuk mendengar detak jantung bayi ketika usia kehamilan setidaknya sudah memasuki minggu ke 10 atau setidaknya di minggu ke 9.

Tetapi dalam beberapa kasus, detak jantung bayi bahkan baru bisa dideteksi menggunakan doppler di usia kehamilan yang telah mencapai 12 hingga 14 minggu.

Detak jantung janin berbeda dengan detak jantung bayi yang sudah lahir sebab memiliki detak yang cukup cepat, bahkan lebih cepat dari detak jantung orang dewasa.

Detak jantung janin ini disebut juga FHT (Fetal Heart Tones), berdetak dengan kecepatan kurang lebih 180 denyutan tiap menitnya.

Seiring berkembangnya fungsi tubuh dan organ janin, detak jantung janin ini pun ikut menurun kecepatannya hingga sampai saat persalinan nanti yang berkisar antara 120 hingga 160 denyut tiap menitnya.

Berikut ini contoh detak suara jantung bayi dalam rahim Ibu sebagaimana dikutip dari situs about.com

Suara detak jantung bayi:

3.  Pemeriksaan USG

Pemeriksaan USG untuk memastikan kehamilan

Pemeriksaan USG untuk memastikan kehamilan

Jika anda menginginkan hasil yang lebih akurat dalam memastikan apakah anda hamil atau tidak, maka pemeriksaan USG patut anda coba.

Pemeriksaan ini umumnya bisa anda lakukan di tempat praktek dokter spesialis kandungan, atau di tempat pelayanan medis yang telah dilengkapi dengan alat USG atau ultrasound.

Alat ini sendiri menggunakan gelombang suara tingkat tinggi yang berasal dari rahim calon ibu dan direpresentasikan menjadi sebuah bentuk visual. Sehingga bisa diketahui kondisi yang  ada di dalam rahim yang meliputi janin dan segala perkembangannya.

Metode ini dinilai sangat aman dan hampir tanpa efek samping, baik pada janin maupun calon ibu.

Dengan pemeriksaan ini selain memastikan kehamilan benar-benar terjadi, anda pun juga bisa melihat keadaan janin melalui visual yang ditampilkan layar monitor yang lalu dicetak menjadi sebuah gambar.

Dengan gambar ini pula anda bisa mengikuti perkembangan janin, mulai dari masih sekecil biji jagung hingga menjadi seorang bayi mungil yang sempurna dalam sebuah visualisasi gambar.

Jika dahulu USG hanya bisa menampilkan gambar 2 dimensi yang berwarna hitam putih saja. Tetapi kini dengan berkembangnya jaman, USG pun juga turut berkembang dengan hasil lebih maksimal yakni 3 dimensi dan 4 dimensi.

Tentunya hasil yang didapat jauh lebih sempurna, karena dengan USG 3D misalnya calon orang tua bisa melihat dengan detail kondisi fisik janin. Sehingga bisa lebih puas, selain itu juga bisa memprediksi jika ada kelainan pada bayi maka bisa segera diantisipasi lebih dini

4. Foto X-Ray Untuk Memastikan Kehamilan

Tes dengan X-Ray Untuk cek kehamilan

Tes dengan X-Ray Untuk cek kehamilan

Berbeda dengan USG yang cenderung lebih aman, pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan metode X-Ray memang membawa risiko yang cukup berbahaya. Mengapa?

Sebab, paparan dari sinar X ini bisa mengakibatkan tidak berkembangnya janin dalam kandungan, organ tidak terbentuk sempurna hingga kematian pada janin.

Sehingga umumnya banyak calon ibu yang menolak untuk melakukannya.  Oleh karenanya jika ingin melakukan pemeriksaan medis terutama X-Ray, maka pastikan anda hamil atau tidak.

Pemeriksaan X-Ray ini dilakukan hanya pada kasus-kasus medis tertentu saja, jadi tidak semua wanita hamil harus melakukannya.

Demikian empat metode yang cukup akurat untuk memastikan apakah kehamilan benar-benar pasti terjadi ataukah hanya perasaan saja. Karenanya jangan takut untuk memeriksakan diri dan kandungan agar kehamilan terjaga hingga nanti masa persalinan. Semoga bermanfaat.

23 Comments

  1. sulifah 16 July 2013
  2. angelina 18 August 2013
    • Vikiy indrawati 17 February 2017
  3. Mommy Najib 20 March 2015
  4. suchiaty tjiu 5 July 2015
  5. renyma eka wulandari 13 February 2016
  6. endang 23 February 2016
  7. ivan 1 May 2016
  8. sinta 17 May 2016
  9. Aiu 31 May 2016
  10. nidya wijaya 3 June 2016
  11. Ny.Anto elshinta 23 August 2016
  12. Yuri 26 September 2016
  13. reni 30 September 2016
  14. sasa 4 October 2016
  15. Anis Sintya 14 October 2016
  16. Mbak Ciput 26 October 2016
  17. putri 29 October 2016
  18. nisha 24 November 2016
  19. Yulia nita 7 December 2016
  20. Pipit 28 December 2016
  21. asri 14 August 2017
  22. Indah 17 November 2017

Leave a Reply